24 C
id

10 Kota Terkaya Di Dunia

 

10 Kota Terkaya di Dunia
Ilustrasi Kota Terkaya di Dunia
ACHEHNETWORK.COM – Company konsultan Henley and Partners telah merilis daftar kota paling kaya di dunia. Pengukuran mengenai wilayah dengan jumlah kekayaan paling tinggi tersebut berdasarkan atas jumlahnya orang kaya yang tinggal di suatu kota. Dalam laporan yang berjudul "Henley Global Citizens Report", pemeringkatan tersebut dibuat berdasarkan analisis kumpulan data yang merekam pergerakan serta kebiasaan berbelanja para warga berpenghasilan tinggi dari 150 kota lebih di dunia.

Daftar tersebut disusun dengan premis bahwa kekayaan pribadi akan membantu kesehatan keuangan dan aktivitas ekonomi di suatu kota.

Kota dan wilayah mana sajakah itu?

1. New York

New York adalah salah satu kota yang paling kaya di dunia⁠. Wilayah ini menampung 345.600 orang kaya dengan total kekayaan pribadi melebihi $3 triliun. Kota tersebut adalah kota keuangan Amerika Serikat dan terdapat banyak perusahaan Fortune 500, serta pasar modal terbesar seperti New York Stock Exchange dan NASDAQ.

Selain itu, pasar real estat kota ini terkenal mahal dengan nilai properti dan harga sewa yang tinggi.


2. Tokyo

Tokyo merupakan pusat ekonomi Jepang, dan salah satu kota terpenting di dunia bagian perbisnisan dan keuangan. Di sana juga terdapat 304.900 orang terkaya, dan menjadikannya salah satu kota dengan penduduknya orang kaya yang paling banyak kedua di dunia. Tokyo Stock Exchange adalah salah satu bursa saham terbesar di Asia berdasarkan kapitalisasi pasar. Tokyo adalah pusat utama perbankan dan asuransi, dan juga merupakan tempat bagi perusahaan multinasional seperti Honda dan Sony.


3. San Francisco

San Francisco dengan jumlah 276.400 orang terkaya dikenal sebagai kiblat inovasi teknologi, Kota ini juga mempunyai pendapatan rumah tangga rata-rata yang paling tinggi di Amerika Serikat.


4. London

London telah menjadi kota terkaya di dunia selama bertahun-tahun. Namun, dalam dekade terakhir, kota tersebut telah kehilangan banyak orang kaya. Saat ini, jumlah orang kaya di ibu kota Inggris tersebut mencapai 272.400 orang,  London terkenal dengan sektor keuangan dan bisnisnya.


5. Singapura

Singapura mempunyai sekira 249.800 orang terkaya dan menjadikannya kota terkaya kedua di Asia setelah Tokyo. Singapura memiliki salah satu rumah tangga jutawan dengan kepadatan tertinggi di Asia, lebih dari 5 persen rumah tangga memiliki setidaknya U$1 juta dalam aset keuangan bersih. Itu terjadi karena pertumbuhan ekonomi negara yang kuat, dan lingkungan bisnisnya menguntungkan, selain juga faktor stabilnya politik, kejahatan yang rendah, dan standar hidup yang tinggi.


6. Los Angeles

Los Angeles merupakan kota yang memiliki 192.400 orang kaya. Mereka rata-rata tinggal dilingkungan mewah, seperti Malibu, Beverly Hills, Laguna Beach, Newport Beach, dan Santa Monica di dekatnya. Industri utama di kota tersebut adalah meliputi hiburan, TI, ritel, dan transportasi.


7. Chicago

Chicago mempunyai 160.100 orang terkaya di wilayah yang perekonomiannya sangat beragam dengan berbagai sektor. Selain itu, Chicago menjadi markas utama bagi 35 perusahaan Fortune 500, seperti McDonalds dan Boeing.


8. Houston

Houston memiliki 132.600 orang terkaya tergolong kota yang memiliki tingkat pertumbuhan kekayaan tercepat dalam 20 tahun terakhir secara global. Kota itu menonjol karena aeronautika, bahan dasar (minyak dan gas), bioteknologi, dan teknik.


9. Beijing

Ibu kotaTiongkok ini memiliki 131.500 penduduk terkaya. Beijing juga terpilih menjadi kota tempat banyak perusahaan terbesar Tiongkok berkantor.


10. Shanghai

Shanghai salah satu kota terbesar di Cina, dan disebut sebagai kota keuangan negara Tiongkok. Di kota ini terdapat 130.100 orang terkaya. Shanghai Stock Exchange adalah pasar modal terbesar ketiga di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar setelah Dow Jones dan NASDAQ.

Ohya, Sahabat Pembaca.. Jika kalian punya cerita unik, artikel menarik, tips berguna atau pun berita kejadian terkini, Silakan kirim ke Admin Acheh Network..!!
Whatsapp:
0812-6537-7302 (Pesan saja/tidak menerima panggilan telepon)

ARTIKEL TERKAIT

Terupdate Lainnya

Tinggalkan Komentar Anda

Iklan

REKOMENDASI UNTUK ANDA