24 C
id

Pendaftaran Bacaleg DPRK Pidie Ditutup, 791 Bacaleg Terdaftar dari 20 Parpol

Bacaleg DPRK Pidie
Pendaftaran Bacaleg DPRK Pidie Ditutup, 791 Bacaleg Terdaftar dari 20 Parpol. (Foto: tangkapan layar aceh.tribunnews.com)
SIGLI -  Pendaftaran bacaleg DPRK Pidie telah resmi ditutup pada Minggu (14/5/2023) malam. Dari data Komisi Independen Pemilihan (KIP) Pidie, tercatat 20 partai politik telah mendaftarkan 791 bacaleg dalam aplikasi Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU.

Partai-partai tersebut antara lain PKS, Gelora, PAN, Nasdem, Partai Aceh, PBB, PKB, Demokrat, Golkar, PPP, PAS, PNA, Partai Ummat, PDA, Gabthat, Gerindra, PDIP, Hanura, Buruh, dan Partai SIRA.

Dari data tersebut, Partai SIRA terakhir mendaftar dengan mengusung 21 bacaleg. Namun, belum bisa dipastikan apakah mereka akan menjadi peserta pemilu pada 2024, karena para bacaleg harus melewati tahapan verifikasi administrasi dan uji mampu membaca Alquran.

Ketua KIP Pidie, Fuadi Yusuf, mengatakan bahwa mulai Senin (15/5/2023) hingga Selasa (23/5/2023), KIP akan memverifikasi administrasi dokumen yang telah didaftarkan oleh parpol.

Jika dokumen yang diserahkan parpol tidak lengkap, maka parpol harus melengkapinya.

Terkait dengan partai politik yang tidak mendaftar bacaleg DPRK, Fuadi menyebut ada empat partai yaitu Perindo, PSI, PKN, dan Partai Garuda.

Fuadi mengingatkan bahwa bacaleg DPRK yang lulus nantinya akan ditetapkan oleh KIP Pidie. Sehingga, semua bacaleg harus melewati tahapan-tahapan yang telah ditetapkan oleh KIP Pidie.(*)

Ohya, Sahabat Pembaca.. Jika kalian punya cerita unik, artikel menarik, tips berguna atau pun berita kejadian terkini, Silakan kirim ke Admin Acheh Network..!!
Whatsapp:
0812-6537-7302 (Pesan saja/tidak menerima panggilan telepon)

ARTIKEL TERKAIT

Terupdate Lainnya

Tinggalkan Komentar Anda

Iklan

REKOMENDASI UNTUK ANDA