Penyeberangan dari Banda Aceh ke Sabang: Jadwal Kapal dan Harga Tiket - Acheh Network - Situs Berita Online

Senin, 13 Maret 2023

Penyeberangan dari Banda Aceh ke Sabang: Jadwal Kapal dan Harga Tiket

Penyeberangan dari Banda Aceh ke Sabang: Jadwal Kapal dan Harga Tiket
Kapal Roro Acehhebat 2 kapal penyeberangan Ulee Lheue Banda Aceh - Balohan Sabang.
(Foto: serambinews.com)
SABANG - Penyeberangan dari Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh ke Pelabuhan Balohan, Sabang dan sebaliknya, tersedia kapal Ferry, kapal RoRo, dan kapal cepat untuk melayani para penumpang. Namun, kapal cepat hanya mampu mengangkut penumpang saja, sedangkan kapal Ferry mampu mengangkut kendaraan sekaligus.

Untuk rute Banda Aceh-Sabang, tersedia Kapal Motor Penyeberangan atau KMP Aceh Hebat 2 dan KMP BRR sebagai kapal Ferry yang melayani penumpang pulang pergi. Sedangkan waktu tempuh dengan kapal RoRo adalah sekitar dua jam perjalanan.

Berikut adalah jadwal keberangkatan Kapal KMP Aceh Hebat 2 dan KMP BRR dari Pelabuhan Balohan Sabang menuju Ulee Lheue Banda Aceh dan sebaliknya untuk Senin, 13 Maret 2023:

Keberangkatan dari Pelabuhan Balohan Sabang-Ulee Lheue Banda Aceh :

KMP BRR, berangkat pukul 08.00 WIB

KMP Aceh Hebat 2, berangkat pukul 13.30 WIB

KMP BRR, berangkat pukul 17.00 WIB


Keberangkatan dari Pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh -Balohan Sabang :

KMP Aceh Hebat 2, berangkat pukul 08.00 WIB

KMP BRR, berangkat pukul 12.00 WIB

KMP Aceh Hebat 2, berangkat pukul 17.00WIB

Harga tiket untuk penumpang dewasa adalah Rp 35.000 per orang dan Rp 4.200 untuk bayi. Sementara itu, tarif tiket kendaraan roda dua adalah Rp 68.000 per unit yang sudah termasuk tiket pengendara, sedangkan untuk mobil adalah Rp 457.000 yang sudah mencakup lima penumpang lain di dalamnya.[]

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda